Rabu, 17 Januari 2018

Lembah di Nebula Orion


Kredit Visualisasi: NASA, ESA, F. Summers, G. Bacon, Z. Levay, J. DePasquale, L. Frattare, M. Robberto, M. Gennaro (STScI) and R. Hurt (Caltech/IPAC)






Penjelasan: Tampilan Nebula Orion yang tidak biasa ini merupakan visualisasi berdasarkan data astronomi terbaru dari Teleskop Antariksa Hubble. Visualisasi ini menggambarkan bagaimana bagian dalam Nebula Orion bila diamati dari samping. Tampak ada fitur semacam lembah di bagian jantung Nebula Orion yang sulit terlihat dalam pandangan dari Bumi. Nebula Orion sendiri merupakan awan gas antarbintang terang di rasi bintang Orion. Berjarak 1.500 tahun cahaya dari Bumi, nebula ini merupakan nebula paling terang yang bisa diamati di langit malam.




Kredit Konten: In the Valley of Orion




Penerjemah: Riza Miftah Muharram