Selasa, 16 Januari 2018

Belalai Gajah di Cepheus


Kredit Foto & Hak Cipta: Pemroses - Robert Gendler, Roberto Colombari
Data - Subaru (NAOJ), Adam Block






Penjelasan: Dipotret dari gabungan gambar yang diambil dengan teleskop besar maupun teleskop kecil, gambar di atas ini memperlihatkan Nebula Belalai Gajah yang berada di rasi bintang Cepheus. Ia merupakan nebula emisi yang ditenagai oleh gugus bintang muda IC 1396. Dikenal secara resmi sebagai vdB 142, belalai gajah kosmis ini membentang lebih dari 20 tahun cahaya. Nebula ini merupakan awan gelap yang berisi banyak bahan baku untuk pembentukan bintang. Berjarak hampir 3.000 tahun cahaya dari Bumi, pemandangan teleskopik ini berukuran sekitar 1 derajat, atau setara diameter sudut dua Bulan purnama di langit Bumi.




Kredit Konten: An Elephant’s Trunk in Cepheus




Penerjemah: Madhonna Nur Aini