Kredit Foto & Hak Cipta: Maroun Mahfoud
Penjelasan: Di alam liar, singa dan pemburu saling bermusuhan. Namun, nun jauh di luar angkasa, tampak suatu bentuk kepala singa bersanding dengan rasi bintang yang merepresentasikan seorang pemburu. Pada gambar di atas, eksposur yang mendalam berhasil memperlihatkan adanya sebuah nebula gelap yang terkenal karena bentuknya yang mirip seperti kepala kuda. Nebula ini, tentu saja, dikenal sebagai Nebula Kepala Kuda. Nebula yang dikatalogkan sebagai Barnard 33 ini merupakan bagian kecil dari debu angkasa gelap dan gas bercahaya terang nan luas dan kompleks di arah rasi bintang Orion. Di sebelah kiri dari Nebula Kepala Kuda, ada nebula yang dikenal dengan Nebula Api, karena bentuknya yang memang seperti api yang menyala. Untuk mendapatkan foto semenakjubkan ini, sang astrofotografer secara artistik menggabungkan cahaya yang diambil dalam filter hidrogen (oranye), oksigen (biru), dan sulfur (hijau), yang terakumulasi selama lebih dari 20 jam pemotretan. Sang astrofotografer sama sekali tidak melakukan perjalanan ke luar angkasa untuk memotretnya. Foto ini diambil dari Raachine, Lebanon, permukaan planet Bumi. Yang menarik dari foto ini adalah bentuk pareidolia dari hewan lainnya, yaitu kepala singa. Jika diamati lebih dalam, gas berwarna oranye yang membentang di atas Nebula Kepala Kuda memberikan persepsi samar akan singa jantan dengan surainya. Nebula Kepala Kuda sendiri terletak 1.500 tahun cahaya jauhnya dari Bumi kita.
Kredit Konten: A Lion in Orion
Alih Bahasa: Astuto Santosa