Rabu, 17 November 2021

NGC 3314: Ketika Galaksi Bertumpang-tindih

Kredit Foto: NASA, ESA, Hubble; Pemroses & Hak Cipta: William Ostling (The Astronomy Enthusiast)

Penjelasan: Menurut prediksi Albert Einstein, objek besar yang berada di depan objek lainnya dalam pandangan dari Bumi dapat membentuk apa yang disebut sebagai "lensa gravitasi", sehingga objek yang berada di belakang itu akan diperbesar dan cahayanya jadi lebih terang. Lalu, kenapa galaksi yang berada di depan dalam foto ini tidak menciptakan efek lensa gravitasi pada galaksi yang berada belakang? Apakah keduanya sedang tabrakan? Sebenarnya, lensa gravitasi tersebut terjadi, tetapi karena kedua galaksi ini berjarak begitu dekat, sehingga pergeseran sudut jauh lebih kecil daripada ukuran sudut galaksi itu sendiri. Dan ya, mereka sedang tidak bertabrakan. Dikatalogkan secara kolektif sebagai NGC 3314, foto yang diambil lewat Teleskop Antariksa Hubble ini menunjukkan dua galaksi spiral besar yang kebetulan sejajar dalam pandangan dari Bumi. Galaksi spiral di latar depan NGC 3314a terlihat dengan bentuk kincir anginnya yang terdiri dari gugus bintang muda yang terang. Namun, terhadap cahaya latar belakang dari galaksi NGC 3314b, jalur gelap yang berputar dari debu antarbintang juga dapat terlihat menelusuri struktur spiral yang lebih dekat. Kedua galaksi ini berada di tepi Galaksi Gugus Hydra, sebuah gugus yang berjarak sekitar 200 juta tahun cahaya.


Alih Bahasa: Indriani Iskandar