Senin, 11 Oktober 2021

Terbang Lintas Dekat Juno di atas Ganimede dan Jupiter

Kredit Video: Gambar: NASA, JPL-Caltech, SWRI, MSSS;
Animasi: Koji Kuramura, Gerald Eichstädt, Mike Stetson; Musik: Vangelis

Penjelasan: Bagaimana rasanya terbang di atas satelit alami terbesar di tata surya? Pada Juni lalu, wahana antariksa nirawak Juno sukses terbang melintasi Ganimede, satelit alami terbesar yang mengitari planet Jupiter, yang juga merupakan satelit alami terbesar di tata surya. Juno berhasil mengambil sekumpulan gambar yang kemudian diolah secara digital, menghasilkan sebuah video terbang lintas detail yang bisa kamu tonton di atas. Pada awal video, kamu bisa menyaksikan Juno menukik di atas Ganimede yang berdiameter sekitar 2.000 kilometer, menampilkan daratan es yang dipenuhi oleh lekukan dan kawah. Jalur lekukan ini disebabkan oleh pergeseran lempeng, sedangkan kawah merupakan dampak dari benturan keras asteroid pada permukaannya. Video berlanjut ketika Juno melakukan terbang rendah di dekat awan teratas Jupiter untuk ke-34 kalinya sejak memasuki orbit sang planet terbesar di tata surya pada 4 Juli 2016 silam. Dalam video ini, kamu bisa lihat betapa banyaknya pusaran badai di bagian utara Jupiter, lapisan awan berwarna-warni di bagian tengah, sekumpulan awan oval putih yang dijuluki String of Pearls, dan pusaran badai lainnya di bagian selatan. September tahun depan, Juno dijadwalkan untuk melintas dekat satelit alami besar lainnya milik Jupiter, yakni Europa.


Alih Bahasa: Fira Yultiara