Selasa, 19 Oktober 2021

Melihat Lebih Dekat Palomar 6

Kredit Foto: ESA/Hubble dan NASA, R. Cohen

Penjelasan: Dari mana asalnya bintang-bintang raksasa di alam semesta? Bertebaran seperti percikan kembang api di langit, foto di atas ini menampilkan Palomar 6, salah satu dari 200 gugus bintang bola di Galaksi Bimasakti kita. Bintang-bintang dalam gugus bintang bola yang satu ini berusia lebih tua daripada Matahari, dengan perkiraan usia sekitar 12,6 miliar tahun. Diperkirakan terdiri atas 500.000 bintang, Palomar 6 terletak pada jarak sekitar 25.000 tahun cahaya jauhnya dari Bumi kita, tidak terlalu jauh dari pusat galaksi. Gugus bintang bola sendiri merupakan jenis kumpulan bintang yang terbentuk bersama-sama dan terletak sangat rapat satu sama lain, sampai-sampai membentuk struktur bulat mirip bola. Foto yang menakjubkan di atas ini dipotret oleh Teleskop Antariksa Hubble.


Alih Bahasa: Windy