Kredit Foto & Hak Cipta: Noel Donnard
Penjelasan: Arahkan teleskop kamu ke Bulan yang telah mencapai fase perbani awal malam ini. Di sepanjang terminator, garis bayangan antara siang dan malam di Bulan, kamu dapat menemukan dua kawah besar pada gambar di atas, Alphonsus (kiri) dan Arzachel (kanan). Keduanya merupakan kawah yang terbentuk dari tumbukan asteroid di Bulan pada masa lalu, terletak tepat di arah timur laut dari area bernama Mare Nubium. Di antara keduanya, Alphonsus berukuran lebih besar, berdiameter sekitar 100 kilometer, kedalamannya sekitar 1,5 kilometer. Kawah di Bulan dapat bertahan hingga ratusan juta tahun karena di sana tidak ada erosi seperti Bumi. Bahkan jika kamu mendarat di Bulan dan meninggalkan jejak kaki di sana, jejak kaki kamu akan abadi kecuali Bulan tiba-tiba meledak (yang mana hal itu tidak bisa terjadi).
Kredit Konten: Alphonsus and Arzachel
Alih Bahasa: Riza