Jumat, 07 Mei 2021

Peluncuran Roket Misi Mercury-Redstone 3

Kredit Foto: NASA

Penjelasan: Enam puluh tahun yang lalu, NASA mengukir sebuah sejarah dengan mengorbitkan orang Amerika ke luar angkasa untuk pertama kalinya, yaitu Alan Shepard di atas roket Redstone menggunakan kapsul yang diberi nama Freedom 7. Disiarkan secara langsung kepada pemirsa televisi global, pesawat luar angkasa Mercury-Redstone 3 (MR-3) yang bersejarah tersebut diluncurkan dari Stasiun Angkatan Udara Cape Canaveral di Florida, Amerika Serikat pada 5 Mei 1961 pukul 9:43 waktu setempat. Misi itu sukses secara teknis, meskipun kebanggaan Amerika atas pencapaian itu teredam oleh fakta bahwa tiga minggu sebelumnya, Uni Soviet telah meluncurkan manusia pertama di luar angkasa, Yuri Gagarin, yang menyelesaikan satu orbit menggunakan wahana antariksa bernama Vostok 1. Penerbangan misi Mercury-Redstone 3 berlangsung selama 15 menit dan mencapai ketinggian 116 mil dengan kecepatan maksimum 5.134 mil per jam. Astronaut Alan Shepard kemudian juga bertindak sebagai komandan dalam misi pendaratan di Bulan, Apollo 14.


Alih Bahasa: Achmad Ardani Prasha