Minggu, 25 April 2021

Nebula Planeter Mz3, Si Nebula Semut

Kredit Foto: R. Sahai (JPL) dkk., Hubble Heritage Team, ESA, NASA

Penjelasan: Pada foto di atas, kamu sedang mengamati nebula planeter Mz3, nebula yang terbentuk ketika bintang bermassa rendah seperti Matahari mengalami keruntuhan ketika bahan bakarnya habis. Melepaskan gas dan debu dengan kecepatan sekitar 1.000 kilometer per detik, nebula planeter ini kini sudah melebar sepanjang 1 tahun cahaya. Karena bentuknya yang unik, para astronom menjulukinya sebagai Nebula Semut. Semut kosmis raksasa ini terletak pada jarak sekitar 8.000 tahun cahaya jauhnya dari Bumi, bisa ditemukan di arah rasi bintang Norma.