Selasa, 30 Maret 2021

Petir Sprite Merah di Langit Pegunungan Andes


Penjelasan: Fenomena apa yang sedang terjadi pada foto ini? Para ilmuwan menyebutnya sebagai sprite merah, fenomena sejenis petir yang jarang terlihat, dan bahkan baru dikonfirmasi dan diteliti lebih lanjut sekitar 30 tahun yang lalu. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa setelah sambaran petir biasa dari awan ke darat, sprite merah dapat terbentuk. Pada umumnya, sprite merah memiliki panjang 100 meter, muncul pada ketinggian sekitar 80 km dengan kecepatan 10 persen kecepatan cahaya. Gambar menakjubkan di atas ini diambil pada awal tahun ini dari observatorium Las Campanas di Chile, yang terletak di atas Pegunungan Andes. Sprite merah hanya muncul sepersekian detik saja, sehingga untuk mendapatkan gambar seperti ini butuh skill fotografi yang cekatan.

Alih Bahasa: Riza

Ikuti APOD di Instagram: Indonesia, Bahasa Inggris, Persian, dan Portugis