Penjelasan: Sebanyak 142 foto yang berbeda digabungkan menjadi satu untuk menghasilkan gambar panorama 360 derajat ini. Panorama beresolusi tinggi ini dipotret menggunakan instrumen Mastcam-Z yang terpasang pada Perseverance yang tengah menjalani misi sol ketiganya di Kawah Jezero, Mars pada 21 Februari 2021. Pada latar depan panorama, kamu bisa melihat dek dari robot penjelajah seukuran mobil tersebut. Bagian tanah Mars yang berwarna cerah merupakan akibat dari semburan mesin roket saat Perseverance mendarat di Mars pada 18 Februari silam. Bibir dari Kawah Jezero yang berdiameter 45 km dapat kamu lihat di kejauhan. Perseverance akan menjelajahi kawah bekas sistem danau dan delta untuk mencari jejak kehidupan mikro di masa lalu dan mengambil sampel tanah untuk dikirim ke Bumi di masa depan.
Kredit Konten: Mars Perseverance Sol 3
Alih Bahasa: Naufal Farras