Kredit Foto & Hak Cipta: Adam Block & Tim Puckett
Penjelasan: Tahukah kamu kalau di ruang angkasa ada "Bunga Ros" raksasa? Dikatalogkan sebagai NGC 2237, nebula yang berpendar cantik dalam warna merah muda ini dijuluki sebagai Nebula Bunga Ros. Ia tidak sekadar hanya awan gas antarbintang saja, di dalamnya terdapat sekelompok gugus bintang terbuka berusia muda yang terang dan energik yang dikatalogkan sebagai NGC 2244. Bintang-bintang dalam gugus bintang tersebut diketahui terbentuk sekitar empat juta tahun yang lalu dari material penyusun Nebula Bunga Ros. Sinar ultraviolet dari bintang-bintang pada gugus NGC 2244 lah yang menyebabkan nebula ini pada akhirnya bersinar terang. Nebula Bunga Ros membentang sekitar 100 tahun cahaya, terletak sekitar 5.000 tahun cahaya jauhnya di arah rasi bintang Monoceros.
Kredit Konten: Long Stem Rosette Nebula