Kredit Foto: Solar Dynamics Observatory, NASA
Penjelasan: "Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk berkendara menuju Matahari?" tanya Brittany, usia 7 tahun. James, teman Brittany yang juga berusia 7 tahun, menyarankan agar Britanny mengendari mobil balap super cepat menuju Matahari. Hal itu diiyakan oleh Christopher, teman mereka yang masih berusia 4 tahun. Jerry mengambil kertas dan pensil, lalu mulai menulis sesuatu. "Mari kita hitung, Matahari berjarak 150 juta kilometer. Jika kita berkendara 150 kilometer per jam, perjalanan hanya akan memakan waktu 1 juta jam." Berapa lama 1 juta jam itu? Satu tahun berlangsung selama 365 hari, sementara satu hari berlangsung selama 24 jam. Kalikan angka-angka itu, dan kita mendapatkan bahwa 1 tahun memiliki 8.760 jam, 100 tahun akan menjadi 876.000 jam, masih kurang dari 1 juta jam waktu berkendara yang dibutuhkan menuju Matahari. Dengan perhitungan ini, bisa disimpulkan bahwa Matahari sangat jauh, dan jelas berukuran sangat besar. Bayangkan saja, walaupun berjarak begitu jauh, Matahari masih bisa dengan mudahnya membuat mata kamu sakit, bahkan bisa membutakan mata secara permanen, saat melihatnya.
Kredit Konten: Driving to the Sun
Alih Bahasa: Riza