Kredit Foto Komposit & Hak Cipta: Ralf Rohner
Penjelasan: Eits, foto di atas ini bukan merupakan efek khusus dalam film fiksi ilmiah, melainkan sebuah foto komposit digital yang menampilkan Galaksi Andromeda, atau yang juga dikenal sebagai M31, terbit di atas gunung. Bagaimana foto ini bisa didapatkan? Pertama, sang astrofotografer memotret langit latar belakang dengan eksposur panjang agar menampakkan M31 dan bintang-bintang. Hasil foto tersebut lantas digabungkan secara digital dengan foto lain yang eksposurnya berbeda, yang menampilkan latar depan puncak gunung dan sebuah bangunan di atasnya. Kedua foto ini dipotret dengan kamera dan lensa telefoto yang sama, pada malam yang sama, dan dari lokasi yang sama, yakni di Weisshorn, puncak tertinggi area ski di Arosa, Swiss. Andromeda sendiri berjarak 2,5 juta tahun cahaya dari Bumi untuk saat ini. Tapi tunggu saja 5 miliar tahun lagi, Andromeda dan Bimasakti akan saling berdekatan untuk mengalami tabrakan satu sama lain.
Kredit Konten: Andromeda Station
Alih Bahasa: Riza Miftah Muharram