Jumat, 14 Februari 2020

Mengolah Kembali Citra Bintik Biru Pucat



Penjelasan: Pada Hari Valentine tahun 1990, berjarak hampir 4 miliar kilometer dari Matahari, wahana antariksa Voyager 1 sempat menoleh ke belakang untuk terakhir kalinya. Pada momen itu, Voyager 1 memotret keluarga tata surya. Wahana antariksa nirawak tersebut berhasil memotret Matahari dan enam planet dalam mosaik 60 bingkai yang terbuat dari sudut pandang 32 derajat di atas bidang ekliptika. Yang paling bersejarah adalah potret planet Bumi. Dari posisi Voyager 1, Bumi tampak begitu kecil, hanya kurang lebih 1 piksel saja. Potret tersebut dikenal sebagai Bintik Biru Pucat. Adalah astronom Carl Sagan yang memulai ide menggunakan kamera Voyager untuk melihat kembali ke planet rumah kita dari sudut pandang yang jauh. Tiga puluh tahun kemudian, pada hari Valentine ini, mari kita melihat lagi Bintik Biru Pucat yang telah diolah ulang.

Kredit Konten: The Pale Blue Dot