Kredit Foto & Hak Cipta: José Jiménez Priego
Penjelasan: Ada begitu banyak nebula di luar angkasa, salah satu yang terkenal adalah Nebula Kepala Kuda. Bentuk mirip kepala kuda tersebut terlihat gelap karena ia terdiri dari awan debu buram yang tepat berada di depan nebula emisi merah, yang terbentuk ketika elektron bergabung dengan proton sehingga membentuk atom hidrogen. Sama kasusnya seperti awan di langit bumi, bentuk awan kosmis yang satu ini merupakan paredoila. Kenyataannya, awan kosmis ini terus berubah secara dinamis, sehingga bisa berubah-ubah bentuknya. Jika kamu perhatikan bagian kiri gambar, terdapat nebula dengan warna oranye yang mengandung filamen debu gelap, itu adalah Nebula Api. Sedangkan di bagian bawah Nebula Kepala Kuda terdapat nebula refleksi yang kebiruan, cahaya biru tersebut berasal dari pantulan cahaya bintang-bintang di sekitarnya.
Kredit Konten: The Horsehead Nebula
Alih Bahasa: Windy