Kamis, 11 Januari 2018

RCW 114: Sisa Supernova


Kredit Foto & Hak Cipta: Andrew Campbell






Penjelasan: Ledakan sebuah bintang selalu menyisakan sesuatu yang menakjubkan. Salah satunya adalah awan kosmis yang membentang hampir 7 derajat atau setara diameter sudut 14 Bulan purnama di langit Bumi ini. Terletak di rasi bintang Ara, filamen ini dikatalogkan sebagai RCW 114. Warna kemerahannya berasal dari atom hidrogen yang terionisasi. Ia merupakan sisa supernova yang diperkirakan terjadi sejak 20.000 tahun yang lalu. Berjarak lebih dari 600 tahun cahaya dari Bumi, RCW 114 diperkirakan memiliki diameter sekitar 100 tahun cahaya atau lebih.




Kredit Konten: RCW 114: A Dragon’s Heart in Ara




Penerjemah: Riza Miftah Muharram