Sabtu, 04 November 2017

Messier 5













Kredit Foto: Teleskop Antariksa Hubble, ESA, NASA






Penjelasan: “Nebula yang indah ditemukan di antara rasi bintang Libra] dan Serpens …” memulai deskripsi entri ke-5 di katalog nebula dan bintang yang dibuat oleh astronom Charles Messier pada abad ke-18. Pada awalnya, Messier menganggap objek yang ada pada gambar di atas sebagai nebula, namun seiring majunya teknologi teleskop maka diketahuilah bagwa objek yang dikatalogkan sebagai Messier 5 (M5) tersebut merupakan gugus bintang bola, terdiri dari sekitar 100.000 bintang atau lebih, yang terikat oleh gravitasi. Memiliki diameter 165 tahun cahaya, gugus bintang ini terletak pada jarak sekitar 25.000 tahun cahaya jauhnya dari Bumi. M5 adalah salah satu gugus bintang bola tertua di Bimasakti, bintang-bintangnya diperkirakan berusia hampir 13 miliar tahun. Gambar yang menakjubkan ini dipotret oleh Teleskop Antariksa Hubble.




Kredit Konten: Hubble’s Messier 5




Penerjemah: Riza Miftah Muharram