Kredit Foto & Hak Cipta: Marco Meniero
Penjelasan: Tampak ada yang aneh dengan gambar ini? Bukan, bukan gambarnya yang miring, melainkan memang gambar ini dipotret di area sekitar Menara Pisa yang telah menjadi salah satu ikon kota Pisa, Italia sejak pembangunannya dimulai pada tahun 1173. Menara yang kini menjadi bagian dari Situs Warisan Dunia UNESCO tersebut memiliki cerita unik bahwa dulunya Galileo pernah menggunakan menara miring tersebut untuk menunjukkan prinsip gravitasi. Gambar ini diambil pekan lalu saat terjadi Bulan Purnama.
Konten Kredit: Thunder Moon over Pisa
Pendaftaran Penerjemah: Jadilah sukarelawan penerjemah kami, klik di sini!