Sabtu, 15 Juli 2017

Bintik Merah Raksasa dari Jarak Dekat



Penjelasan: Pada tanggal 11 Juli 2017, wahana antariksa Juno sekali lagi berhasil terbang lintas di dekat puncak atmosfer Jupiter yang bergejolak. Kira-kira 11 menit setelah perijove 7, yakni jarak terdekat yang dicapai Juno terhadap Jupiter untuk ketujuh kalinya dalam misinya, Juno berhasil berada tepat di atas Bintik Merah Raksasa milik Jupiter. Juno sukses mencapai ketinggian kurang dari 10.000 kilometer dari Bintik Merah Rakasasa kala itu. Hal ini tentu tak disia-siakan oleh para ilmuwan Juno, mereka langsung mengarahkan instrumen JunoCam untuk memotret Bintik Merah Raksasa dari dekat. Bintik Merah Raksasa sendiri merupakan sistem badai terbesar di Tata Surya yang berukuran seluas 16.350 kilometer, atau sekitar 1,3 kali diameter planet Bumi.