Sabtu, 06 Mei 2017

Gugus Galaksi Abell 370



Kredit Foto:NASA, ESA, Jennifer Lotz and the HFF Team (STScI)



Penjelasan: Sekitar 4 miliar tahun cahaya jauhnya dari Bumi, gugus galaksi besar Abell 370 seolah tampak hanya didominasi oleh dua galaksi elips raksasa dalam gambar hasil jepretan Teleskop Antariksa Hubble yang tajam ini. Gugus galaksi besar ini mendistorsi ruang dan waktu di sekitarnya, yang membuat gugus galaksi tersebut menjadi lensa gravitasi yang memperbesar sebuah galaksi spiral di belakangnya. Gambar ini merupakan hasil dari program terbaru Hubble yang bernama “Frontier Field”, yang merupakan kampanye untuk memotret enam gugus galaksi selama 560 kali orbit Hubble terhadap Bumi yang berlangsung selama 630 jam.

Konten Kredit: Galaxy Cluster Abell 370 and Beyond